Nasib Twitterku Dulu Sekarang Dan Esok

Terlintas dalam pikiran dengan kalimat  ini "Twitterku untuk apa ya? " . Saya mencoba untuk mengingat kembali ketika pertama kali bikin akun twitter. Hanya iseng dan coba-coba .Mungkin ini alasan yang paling tepat menjawab pertannyaan saya sendiri. Ya sejak mulai mengenal twitter 2 tahun yang lalu,nyaris seluruh timeline hanya berisi obrolan dengan teman-teman yang saya kenal dan juga untuk promosi blog pribadi.

Ada kisah-kisah yang saya anggap wah melalui twitter, pernah saya mengkritiki akun @tweetnikah gara-gara membuat #kultwit soal cara berhubungan intim. Entah mengapa pada waktu itu saya sangat tidak sreg dengan kultwitnya. Lho kenapa? Karena mengajarkan tips-tips bercinta dan menurut saya kurang pas jika dikultwitkan. sempat juga menjadi debat dengan para follower @tweetnikah dan waktu debat itu sungguh mengasyikkan...

pernah juga saya mendapat buku dari akun @dennyindrayana . Dulu pernah bagi-bagi buku gratis berjudul "INDONESIA OPTIMIS" Buku karya Bung Denny ini menyoroti tentang pesimisme oleh beberapa kalangan menyoal reformasi. Bahwa Reformasi itu mati suri; soal korupsi; dan tentu aja ajakan untuk optimis membangun negeri Indonesia tercinta ini,Dan saya menyukai slogannya..
 "Doa and do the best. Keep on fighting for the better Indonesia"

Dan saya paling suka mengikuti timelinenya @aagym @yusufmansur @yukosiswanto @ManjaddaWajadda @pepatah dan lainnya masih banyak lagi. Selain untuk menambah ilmu dari kultwitnya yang memang mantap juga untuk mendapat info-info menarik lainnya.

Dari pengalaman-pengalaman tadi maka bisa disimpulkan kalau akun twitter saya hanya sekedar untuk mengikuti tren saja. Sampai disini terlintas untuk masa depan twitter saya. Apakah hanya untuk mengikuti tren saja? Maka jawabannya tidak. Kedepan tentu akun twitter ini akan menjadi twitter utama. Mengusahakan bagaimana melalui twitter ini orang bisa mengenal saya dan nantinya orang bisa mengenal secara offline. Dan peruntukan lainnya saya harap kedepan bisa untuk twitter marketing atau istilah kerennya jualan. Dan masih banyak contoh yang lain.

Bukankah sekarang memang sedang booming pemasaran suatu produk menggunakan sosial media seperti twitter atau facebook?  Tentu saja. Media ini memang yang popular untuk marketing online. Masih ingat dengan fenomenal Maichih? Tentu sobat mengenalnya . Kripik pedas ini terkenal lewat jejaring sosial. Sungguh ini pemasaran yang sangat jitu karena murah dn mudah dalam memperkenalkan suatu brand.

Di situs bisnis ukm saya menemukan kata "Twitter tidak hanya menjadi ruang bagi masyarakat untuk bisa eksis di dunia maya, namun juga memberikan peluang bagi pengusaha untuk mempromosikan usahanya." dan sangat benar. Nah,inilah kesempatan saya untuk memaksimalkan akun twitter pribadi ,dan tentu twitter sobat juga . Mari bangun twitter yang bermanfaat ,mari berkawan dan mari berbisnis! .Jangan lupa follow akun twitter saya @ngecamp . Semangat!!!

 Yogyakarta ,5 Oktber 2012 4.43 wib

0 Response to "Nasib Twitterku Dulu Sekarang Dan Esok"

Posting Komentar